Steven Gerrard dipastikan bertahan di Liverpool hingga akhir karirnya setelah menandatangani kontrak baru untuk jangka panjang.
Penandatanganan kontrak dilakukan kemarin di Anfield, meski tidak disebutkan secara jelas durasi kontrak barunya bersama Liverpool.
Keputusan Gerrard memperpanjang masa tinggalnya di Liverpool membuat petinggi klub senang. Damien Comolli bahkan tak bisa menyembunyikan kegembiraan dan memuji keputusan Gerrard itu.
"Semua orang bilang ia adalah pemain terbaik yang dimiliki negara ini dalam 20 tahun terakhir. Saya pikir hal itu sangat benar," kata direktur sepakbola Liverpool itu, Jumat (13/1).
"Merupakan hari yang bagus bagi klub, bagi fans, bagi pelatih dan untuk semua orang karena seperti yang sudah saya katakan di masa lalu, hal itu menjadi penanda bahwa kami ingin mempertahankan pemain terbaik kami."
"Karena ia adalah kapten dan karena ia adalah segalanya yang sudah ia berikan sejauh ini menjadikan apa yang kami lakukan sudah benar," tandasnya.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar