Portal Bola Liga Indonesia

Langgar Aturan, Klub Swiss Dikurangi 36 Angka

Jika di Italia klub yang terlibat dalam Calciopoli mendapat sanksi pengurangan angka hingga belasan poin, tidak demikian dengan klub di Swiss yang terlibat dalam kasus berbeda.

FC Sion misalnya. Oleh Federasi Sepakbola Swiss, SFV, mereka dikenai pengurangan poin hingga 36 angka.

Sanksi tersebut dijatuhkan setelah FC Sion dianggap telah melanggar aturan dalam memainkan pemain mereka di laga mereka.

Sanksi itu dijatuhkan SFV dua pekan setelah sebelumnya FIFA memberikan ancaman untuk menjatuhkan sanksi kepada Swiss jika Sion tidak dihukum karena menurunkan enam pemain yang bukan merupakan pemain resmi mereka.

Enam pemain tersebut tak bisa didaftarkan sebagai pemain FC Sion karena pihak klub dikenai sanksi larangan mendatangkan pemain baru.

"Pengurangan angka untuk menghukum langkah ilegal FC Sion, yang juga bertentangan dengan statuta dan aturan, yaitu secara sah melanggar sanksi transfer yang diberkan FIFA dan menurunkan pemain yang tak boleh diturunkan," SFV dalam pernyataan mereka, Sabtu (31/12).

sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar