Portal Bola Liga Indonesia

Fisik 2 Striker Baru Persib Belum 100%

Pelatih Persib Bandung, Drago Mamic tak terburu-buru menurunkan dua striker anyar Maung Bandung, Moses Sakyi dan Ryota Miki saat menghadapi PSAP Sigli di Stadion Si Jalak Harupat, 5 Januari 2012 nanti.

Mamic menyatakan kedua pemain masih membutuhkan waktu pemulihan kondisi fisik sekitar 3-4 pekan. Apalagi, baik Moses dan Miki saat ini belum secara resmi dikontrak Maung Bandung.

Karena itu pelatih asal Kroasia ini, belum mau menjanjikan keduanya bakal bisa diturunkan saat Persib menjalani dua laga kandang menghadapi PSAP dan PSMS Medan, 9 Januari nanti.

“Keduanya tidak menjalani latihan selama tiga pekan dan kondisi mereka juga masih kelelahan dan kondisi fisiknya belum 100%. Mungkin butuh waktu sekitar 3-4 minggu untuk memulihkan kebugaran mereka ke kondisi normal,” jelas Mamic kepada wartawan seusai latihan di Stadion Siliwangi, Sabtu pagi 31 Desember.

Setibanya di Bandung Kamis malam 29 Desember sekitar pukul 22.00 WIB. Baik Moses maupun Miki hanya memiliki waktu beberapa jam untuk istirahat, sebab pada Jumat sore, 30 Desember, keduanya sudah menjalani latihan.

Moses dan Miki diprediksi baru benar-benar siap diturunkan saat Persib menghadapi Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Kutai Kertanegara, 14 Januari. “Kita juga masih harus menunggu hasil tes medis. Kalau melihat waktu mungkin keduanya baru siap dimainkan saat melawan Mitra Kukar,” tandas Mamic.

Laporan: YADI/Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar